-->

Istilah Dalam Dunia Blogging Beserta Artinya

istilah blogging

Menjadi blogger untuk para pemula tentu sangat asing dengan beberapa istilah yang ada dalam dunia blogging yang notabenya sangat sering muncul dan sering anda temukan diinternet. pada awal saya mengenal dunia blog saya juga sangat kebingungan dengan berbagai istilah yang ada, dan yang bikin kepala pusing karena istilah-istilah itu cukup asing dan baru pertama kali saya mendengarnya.
Nah untuk membantu teman-teman yang mungkin belum mengerti dengan beberapa istilah dalam blogging, kali ini Tepinesia akan sedikit membagikan informasi mengenai Istilah dalam dunia blogging beserta Artinya.

Istilah Dalam Dunia Blogging

Internet Marketing
adalah segala upaya/cara yang dilakukan oleh orang untuk melakukan pemasaran/promosi suatu produk atau jasa melalui media Internet.
Website
adalah situs unik yang memiliki satu nama domain dan mungkin memiliki satu atau beberapa sub domain yang terdiri dari page-page atau halaman - halaman yang berbeda.
Blog
adalah suatu web yang berisi informasi yang edukatif dan yang konten didalamnya diupdate secara rutin mengenai informasi yang berhubungan dengan topik atau niche dari blog tersebut.
Blogger
Sebutan bagi seseorang yang memiliki, atau sebatas mengelola blog.
Blogging
Semua kegiatan yang dilakukan oleh seorang Blogger yang berhubungan dengan blognya.
Domain
adalah alamat yang digunakan untuk mengakses sebuah website, Misal : mastepin.blogspot.com
Traffic
adalah Lalu lintas yang terjadi pada blog, atau orang-orang yang sedang/sudah mengunjungi blog kita atau biasa juga disebut dengan Pengunjung.
Backlink
adalah link yang terdapat pada situs Web orang lain yang mengarah ke Blog kita.
Template
adalah salah satu komponen dari website, yang berfungsi untuk mengatur tampilan dari blog, atau bisa jua disebut dengan tema.
Postingan
adalah artikel yang dibuat seorang blogger yang kemudian dipublikasikan pada blognya
SEO
adalah Search Engine Optimization atau yang sering disebut dengan SEO adalah sebuah usaha/cara untuk mengoptimalkan sebuah situs web agar mudah ditemukan oleh Mesin pencari/Search Engine.
Black Hat SEO
adalah salah satu teknik dari seo untuk meningkatkan situs web dengan cara ilegal/dengan cara yang melanggar ketentuan dari Mesin pencari.
Keyword
adalah kata kunci, kata kunci ini adalah kata yang biasa orang ketikkan dimesin pencari, misalnya “Cara membuat jus mangga”.
Home Page
adalah Halaman utama pada suatu web.
Niche Blog
adalah suatu topik utama yang kita ambil dalam blogging.
Ping
adalah merupakan kependekan dari Packet Internet Gopher, yaitu sebuah tools jaringan komputer yang berfungsi untuk menguji apakah sebuah komputer terhubung dengan internet. Namun Dalam dunia blogger, ping merupakan sebuah tindakan untuk mengirimkan pesan jaringan ke sebuah server untuk menginformasikan bahwa blog kita telah di update.
SERP
adalah Merupakan kependekan dari Search Engine Result Page yang berarti hasil pencarian dari mesin pencari (search engine).
Blogroll
adalah sebuah komponen dari blog yang biasanya digunakan untuk menyimpan link-link dari partner blog
Blogosphere
Adalah sebuah Istilah yang dipergunakan untuk menjelaskan dunia yang diciptakan oleh Blog.
Followers
adalah komponen dari blog yang berfungsi untuk menampilkan orang yang mengikuti blog kita
Feed
adalah format data yang dipergunakan oleh pengguna internet untuk berlangganan postingan dari suatu blog.
RSS
adalah format yang dipergunakan untuk mengirimkan informasi dari suatu web atau blog yang di update secara berkala.
XML
Merupakan kependekan dari eXtebsible Markup Language, yang merupakan sebuah format teks sederhana yang digunakan untuk memudahkan sindikasi informasi dengan menggunakan teknologi RSS.
Atom
Atom adalah sebuah format indikasi feed yang dikembangkan sebagai alternatif RSS. Atom memungkinkan seseorang mendapatkan update artikel dari sebuah web atau blog.
Subscriber
Pengunjung yang berlangganan postingan dari suatu web atau blog, bisa melalui RSS Feed, Email ataupun Atom.

Sebenarnya masih banyak isilah-istilah yang harus kita ketahui, Namun pada kesempatan kali ini, mungkin baru beberapa yang bisa saya bagikan, semoga bermanfaat, dan tetap semangat blogging kawan.

1 Response to "Istilah Dalam Dunia Blogging Beserta Artinya"

  1. This is my first time i visit here. I found so many entertaining stuff in your blog, especially its discussion. From the tons of comments on your articles, I guess I am not the only one having all the leisure here! Keep up the good work. I have been meaning to write something like this on my website and you have given me an idea. game slot online

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel